Malang, PERSPEKTIF – Radio Komunitas Se7enline Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB) menyelenggarakan project newbie tahunannya melalui aplikasi Zoom pada hari Sabtu (27/2). Pada tahun pertama acara tersebut diadakan secara daring, Se7enline menghadirkan announcer Prahald Edo dari Kencana Radio FM 91.9 dan content creator Ian Hugen, dalam acara yang bertajuk EXPRESSADORA: Express Yourself Through Radio.
Tema acara tersebut diangkat dari bahasa Portugis “expressado” yang bermakna mengekspresikan diri dan diselenggarakan dengan konsep festival. Rangkaian acara Expressadora 2021 mengulas bagaimana usaha seorang broadcaster dalam mencari jati dirinya di dunia broadcasting, sebuah pembahasan yang dikupas santai oleh kedua bintang tamu pada sesi talkshow.
Berangkat dari tema mengekspresikan diri, Edo mengulas perihal kepercayaan diri. Selain peran krusialnya dalam konteks penyiaran radio, Edo memaparkan bahwa kepercayaan diri merupakan suatu indikator keberhasilan bagi seseorang untuk dapat mengekspresikan dirinya pada orang lain dalam kehidupan sehari-hari. Menurutnya, percaya diri dapat dibangun melalui berbagai upaya seperti keberanian untuk berbicara, berpikir positif, menambah wawasan, dan berhenti membandingkan diri dengan orang lain.
Senada dengan pemaparan tersebut, Ian Hugen selaku eks-penyiar Prambors Radio berpendapat bahwa kepercayaan diri juga dapat tersalurkan melalui warna suara. Hal tersebut berperan penting dalam upaya menarik perhatian orang lain, terutama dalam konteks siaran radio ketika suara menjadi satu-satunya cara berinteraksi seorang penyiar dengan pendengarnya.
Melalui acara Expressadora 2021, Ian Hugen mendorong audiens talkshow agar lebih berani tampil berbicara di depan publik tanpa merasa malu dengan ciri khas tata bicara masing-masing.
“Berbeda itu bukan sesuatu yang harus dipermalukan. Justru melalui keunikan tersebut, keautentikan diri kita memiliki nilai jual,” pesannya. (aar/ist)