Oleh: M. Reza Pahlevi*
Dewan Perwakilan rakyat yang lucu
Masih ingatkah dirimu terhadap janji-janjimu dulu?
Kami masih ingat kaus kampanyemu yang usang itu
Tapi sekarang sudihkah kau melihat rakyatmu?
Rakyat yang memilihmu
Dimana sekarang janji-janji manismu?
Saat rakyat ini membutuhkanmu
Saat negeri ini sedang kacau
Kami swadaya saling bantu
Kami sadar tidak mungkin mengharapkanmu
Dirimu, dirimu, dan dirimu saja yang ada di otakmu
Egois kepada semuanya
Tapi tidak untuk investor dan para bedebah
Kau ini mengabdi untuk siapa wahai Dewan Terhormat?
*)Penulis merupakan mahasiswa Hubungan Internasional angkatan 2019 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya. Saat ini aktif sebagai anggota Divisi PSDM LPM Perspektif.
(Visited 86 times, 1 visits today)